(self.SWG_BASIC = self.SWG_BASIC || []).push( basicSubscriptions => { basicSubscriptions.init({ type: "NewsArticle", isPartOfType: ["Product"], isPartOfProductId: "CAowloSvDA:openaccess", clientOptions: { theme: "light", lang: "id" }, }); });

Yuk Pelajari Edit Foto Buram Menggunakan Aplikasi Remini, Bisa Dapat Cuan

by Andreas Vincenzo
0 comments

Zaman semakin berkembang tentu saja teknologi komputer juga ikut berkembang. Untuk mendapatkan hasil foto yang maksimal, saat ini bisa menggunakan aplikasi edit foto tanpa harus mengeluarkan uang. Bahkan bisa di katakan jika mereparasi foto buram kini menjadi lebih mudah dan praktis dalam hitungan detik saja. Yang naba salah satu aplikasi berbasis AI yang sangat populer untuk memperbaiki kualitas foto saat ini yakni berupa aplikasi edit foto Remini.

Kenapa Harus Menggunakan Aplikasi Edit Foto?

Masing-masing orang pasti memiliki kenangan dalam bentuk foto. Akan tetapi kadangkala foto seiring jaman dapat saja buram dan bahkan terdapat juga beberapa kerusakan karena di makan usia. Dalam kesempatan bertemu dengan salah satu pengguna AI dalam hal kebutuhan desain yakni berupa Agus, www.rri.co.id mencoba menanyakan terkait dengan solusi dalam mengatasi keburaman foto.

“Saya memang benar benar takjub mas dengan perkembangan saat ini, jika dulu saya fotografer kelilingan terutama jika ada event nikah dan lainnya. Nah untuk sqat ini sudah sangat berubah drastis mas, teknologi menggantikan kemampuan kami sebenarnya namun saya tetap harus survive mas sebab ekonomi harus berjalan, mau tidak mau ya saya sendiri juga harus belajar mengikuti update terkini. Mas tahu aplikasi Remini bukan? nah saya menggunakan itu mas jika ada permintaan kerusakan dan keburaman foto klien,” ujarnya kepada pihak www.rri.co.id, Minggu 14 Juli 2024 kemarin.

Pengalaman Pengguna Aplikasi Edit Foto Remini

Dari pengalaman yang sudah dialaminya, akhirnya ia mendalami AI untuk menaikkan kemampuan dalam desain fotografinya, langkah pertama yang dialkukannya adalah mengunduh aplikasi Remini dari Google Play Store atau Apple App Store. Ia menyampaikan agar mengunduh aplikasi yang resmi untuk menghindari masalah keamanan dan semua fasilitas bisa aktif.

Setelah mengunduh dan menginstal aplikasi, ia menyarankan untuk segera membuat akun baru atau kalau sudah ada, bisa masuk menggunakan akun yang biasa dipakai saja. “Memang gini mas, Remini memang menawarkan beberapa fitur gratis, tetapi untuk akses penuh ke semua fitur, masnya mungkin perlu berlangganan,” Imbuhnya.

Setelah proses instalasi dilakukan, ia menambahkan untuk mengaktifkan aplikasi dengan memilih opsi “Enhance” atau “Improve”. Pilih foto buram yang ingin direparasi dari galeri ponsel. Ia menyarankan agar pembaca www.rri.co.id untuk memastikan foto yang dipilih memiliki kualitas dasar yang cukup baik untuk mendapatkan hasil yang optimal. Setelah memilih foto, aplikasi akan memulai proses perbaikan. Remini menggunakan teknologi AI untuk meningkatkan ketajaman, detail, dan resolusi foto.

Hal senada disampaikan Nada siswa salah satu sekolah di Malang yang menggunakan aplikasi ini.

“Prosesnya di Remini biasanya memakan waktu beberapa detik hingga beberapa menit saja mas, tergantung pada ukuran dan kondisi foto, tapi hasilnya cepat dan tidak mengecewakan mas, saya coba input foto lama orang tua yang sudah rusak saya pakai aplikasi ini berlangganan dan hasilnya wow keren mas, fotonya tampak hidup bagus sekali dan tajam,” terangnya kepada RRI Malang.

Agus kembali menambahkan setelah proses selesai, bisa langsung simpan foto tersebut ke galeri ponsel. Aplikasi ini biasanya menyimpan foto dalam format yang sama dengan foto asli, tetapi dengan kualitas yang jauh lebih baik. Jika diperlukan, bisa di combine menggunakan aplikasi pengeditan foto lainnya untuk melakukan penyesuaian tambahan seperti koreksi warna, kecerahan, atau kontras. Ini dapat membantu memperbaiki foto lebih lanjut sesuai dengan preferensi.

Teknologi AI akan lebih maksimal dengan pengetahuan dan penggunaan yang tepat untuk berbagai kebutuhan dan tentunya tanpa mengurangi kreatifitas dari penggunanya.

Daftar Beberapa Aplikasi D

Aplikasi Edit Foto PicsArt

Aplikasi edit foto paling banyak di minati untuk saat ini yaitu PicsArt. Aplikasi yang satu ini bisa kalian unduh di Android maupun iOS. Aplikasi PicsArt adalah salah satu aplikasi edit foto terbaik sebab memiliki tampilan yang menarik dan gampang di gunakan.

Ada banyak sekali pilihan tools yang bisa di gunakan pada saat membuat foto terlihat semakin glow up. Akan tetapi, beberapa tools yang di sajikan di sini memang terbatas untuk pengguna premium. Yang artinya, kalian juga perlu membayar untuk bisa mengaksesnya. Untuk biaya yang di tawarkan di sini sekitar Rp120.000 per bulannya.

Baca Juga : Aplikasi Nyeleneh Bikin Syok Masyarakat Indonesia

Kalian juga dapat menggunakan PicsArt dengan gratis. Walaupun demikian, kalian harus siap di ganggu dengan adanya iklan yang tiba-tiba muncul selama kalian mengedit foto.

Aplikasi Edit Foto Snapseed

Aplikasi Snapseed adalah salah satu aplikasi edit foto yang cukup di kenal anak muda. Aplikasi yang satu ini lebih banyak di pakai oleh para kalangan fotografer profesional yang memang pekerjaannya yakni untuk mengedit foto.

Meski demikian, maka kalian juga dapat menggunakan aplikasi tersebut untuk mengedit foto agar terlihat lebih aesthetic. Tools yang Ada pada aplikasi ini seolah tidak ada habisnya. Di antaranya yaitu dari brushes, filters, hingga masih banyak lagi.

Kamu bisa mengubah warna, mengubah bentuk, masking, menggunakan filters, dan masih banyak lagi. Uniknya lagi, aplikasi tersebut juga sepenuhnya gratis. Kalian dapat menikmati semua tools yang ada secara gratis.

Aplikasi Edit Foto Pixlr

Rekomendasi untuk aplikasi edit foto terbaik selanjutnya di sini jatuh kepada Pixlr. Aplikasi yang satu ini dapat ll membantu mengedit foto dengan pilihan efek, filter, serta juga adjustment tools yang tersedia.

Kalian juga dapat memberikan borders dan stiker menggemaskan yang tersedia. Terdapat beberapa template desain yang dapat membuat foto terlihat jauh lebih aesthetic. Aplikasi Pixlr tersebut bisa di pakai secara gratis. Namun juga ada versi premium di mana kalian dapat mengakses lebih banyak stiker, fonts, efek, serta lain-lain. Kalian di sini cukup membayar sekitar Rp31.000.

Aplikasi Edit Foto Adobe Lightroom

Aplikasi Adobe lightroom menjadi salah satu aplikasi edit foto terbaik yang dapat kalian pakai. Aplikasi tersebut juga menyediakan tutorial untuk kalian yang masih bingung pada saat mengedit foto.

Kalian di sini dapat memperoleh banyak sekali tools mulai dari color adjustment, filters, dan lain-lain. Namun tak hanya itu, aplikasi tersebut juga mempunyai fitur Discover.

Lewat aplikasi ini kalian dapat melihat langkah demi langkah yang di lakukan oleh para pengguna lain untuk mengedit foto mereka. Aplikasi tersebut dapat di pakai secara gratis. Akan tetapi ada juga versi premium di mana kalian dapat akses ke lebih banyak fasilitas. Di mana untuk Versi premium dibanderol dengan harga sekitar Rp78.000 per bulan.

Aplikasi Edit Foto Instagram

Tidak lagi perlu jauh-jauh, karena untuk saat ini aplikasi Instagram juga dapat di pakai sebagai aplikasi edit foto. Berdasarkan dari laman Tom’s Guide, aplikasi edit foto ini sudah di pakai lebih dari 850 juta para pengguna sekarang ini.

Kalian bisa mengedit foto dengan cepat dan gampang. Langkah untuk menggunakannya pun tidak ribet. Fitur edit foto yang ada juga tidak kalah dengan aplikasi edit foto lainnya loh.

Jadi itu dia informasi tentang cara edit foto dan aplikasi Edit Foto yang bisa kalian gunakan. Semoga bermanfaat!!

You may also like

Leave a Comment

About Us

TempatNiaga memberikan informasi teknologi digital terkini yang membahas tips dan trik seputar smartphone dan komputer serta
berita terbaru setiap hari.

Terms and Conditions

Privacy & Policy

Copyright @ 2024 TempatNiaga. All right reserved