Keunggulan Samsung Galaxy Z Flip 5 5G, Spesifikasi Paling Keren di Tahun 2024

by Andreas Vincenzo
1 comment

Pabrikan Samsung memang sejauh ini tidak pernah gagal dalam menciptakan handphone barunya. Bahkan di tahun 2024 ini, pabrikan Samsung kembali lagi merilis handphone Android terbaru yang bikin semua para penggemarnya menjadi bahagia. Pasalnya sejauh ini, pabrikan handphone lainnya masih belum ada satupun yang berhasil merilis handphone jenis ini.

Lantas seperti apa kiranya spesifikasi, fitur dan juga kelebihan yang ada dalam Samsung Galaxy Z Flip 5 5G? Untuk mengetahui lebih jelasnya lagi, intip penjelasannya di dalam artikel kali ini hingga tuntas ya!

 

Ini Dia Keunggulan Samsung Galaxy Z Flip 5 5G, Spesifikasi Paling Keren di Tahun 2024

Samsung Galaxy Z Flip 5 5G resmi di rilis dengan membawa banyak peningkatan dari segi spesifikasi bahkan juga desain. Di bawah ini, kami sudah siapkan spesifikasi lengkap dan harga Samsung Galaxy Z Flip 5 di Indonesia.

Di mana seperti yang sudah di ketahui bersama jika daya tarik utama Galaxy Z Flip 5 yaitu berupa layar eksternal atau cover screen-nya yang jauh lebih besar. Cover screen yang di sebut dengan Flex Windows tersebut memiliki ukuran 3,4 inch. Bahkan dengan begitu maka para pengguna dapat mengakses beragam widget serta juga fitur di dalamnya.

Sedangkan, pada bagian layar utamanya masih tidak banyak berubah dari generasi sebelumnya. Yang mana seperti yang di ketahui, jika layar utama handphone yang ini telah menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X ukuran 6,7 inch dengan refresh rate 120Hz.

 

Desain Baru Dari Samsung Galaxy Z Flip 5 5G

Desain Galaxy Z Flip 5 juga terbilang jauh lebih ramping di bandingkan dengan yang lainnya. Bahkan juga bisa tertutup lebih rapat dengan engsel waterdrop baru. Sehingga dengan begitu maka akan jauh lebih gampang untuk di simpan di kantung celana. Sebab nantinya tidak ada satu sisi yang lebih menonjol.

Tidak hanya itu saja, di mana Chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy menjadi otak utama dari Samsung Galaxy Z Flip 5. Chipset tersebut di sandingkan dengan penggunaan RAM 8GB serta memori internal sampai kapasitas 512GB. Kameranya juga masih sama sebagaimana halnya pada generasi sebelumnya, dengan menggunakan kamera utama 12 MP.

 

Harga Terbaru Samsung Galaxy Z Flip 5

Pabrikan Samsung sudah resmi membuka pre order Galaxy Z Flip 5 mulai dari tanggal 26 Juli 2023 pukul 18.00 WIB sampai dengan 17 Agustus 2023, yaitu dengan menyajikan banyak benefit tambahan. Di bawah ini kami sudah sediakan harga masing-masing varian Samsung Galaxy Z Flip 5 terbaru di tahun 2024 di Indonesia, di antaranya yaitu:

 

Varian Samsung Galaxy Z Flip 5 8/256GB: Rp 15.999.000

Varian Samsung Galaxy Z Flip 5 8/512GB: Rp 17.999.000

 

Layar Samsung Galaxy Z Flip 5 5G

Tidak sedikit juga yang mengatakan jika layar sekunder di handphone layar lipat vertikal hanyalah pajangan. Tapi, pabrikan Samsung mencoba untuk mengubah persepsi itu melalui Samsung Galaxy Z Flip5 5G.

Handphone yang di rilis pada bulan Juli 2023 ini mempunyai layar sekunder selebar 3,4 inci. Dan juga lebih luas di bandingkan dengan pendahulunya seri Galaxy Z Flip 5 yang hanya 1,9 inci.

Untuk bagian layar yang lebih luas tentu makin membuat para pengguna merasa nyaman melakukan beragam aksi. Sebagaimana halnya membalas pesan, melihat hasil rekaman video, sampai dengan main game. Handphone Samsung Galaxy Z Flip 5G ini sudah di lengkapi dengan penggunaan layer Foldable Dynamic AMOLED 2X 6.7 inci serta juga chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2.

Sementara untuk RAM tersedia 8 GB, dan juga penggunaan memori Internal tersedia pilihan 256 GB & 512 GB. Handphone yang di tenagai dengan baterai Li-Po 3700 mAh itu memiliki kamera berkapasitas 12 MP (wide) dan 12 MP (ultrawide).

 

Kelebihan Handphone Samsung Galaxy Z Flip5 5G

Di bawah ini ada beberapa poin kelebihan dari handphone ini yang di antaranya termasuk peningkatan yaitu:

 

Desain Bodi Simetris & Tetap Tahan Air

Apabila di bandingkan dengan Samsung Galaxy Z Flip4 5G, tentu saja Samsung Galaxy Z Flip5 5G memang jauh lebih ringkas. Keringkasan tersebut bisa kalian lihat pada saat kedua ponsel dalam keadaan terlipat.

Untuk dimensi Samsung Galaxy Z Flip4 5G yaitu 84,9 x 71,9 x 15,9 mm dengan ketebalan sisi engsel hingga 17,1 mm. Sedangkan, untuk dimensi Samsung Galaxy Z Flip5 5G yaitu sekitar 85,1 x 71,9 x 15,1 mm. Di sini juga terlihat jika pada bagian sisi ketebalan Galaxy Z Flip5 baik di sisi engsel atau pada ujung bodi.

Yang artinya di sini, lipatan bodi handphone bobotnya 187 gram tersebut saat ini yaitu simetris. Engsel baru tersebut juga membuat layar akan terlipat secara sempurna. Sehingga dengan begitu maka tidak ada lagi celah sebagaimana halnya Galaxy Z Flip4 serta juga generasi sebelumnya. Walaupun, belum ada jaminan jika Samsung Galaxy Z Flip5 tahan terhadap debu.

 

Layar Utama Sama & Layar Cover Semakin Lebar

Jika di lihat memang nyaris tidak ada yang beda antara layar utama Samsung Galaxy Z Flip5 5G dengan layar utama Samsung Galaxy Z Flip4 5G. Di mana kedua ponsel tetap menggunakan layar Full HD+ (1080 x 2640) piksel) 6,7 inci. Yang mana dengan panel Foldable Dynamic AMOLED 2X.

Secara desain, sih masih terbilang sama. Tapi, untuk sebagian pengguna hal itu sama sekali tidak buruk. Dari beberapa penguji juga meyakininya.

 

Flex Mode yang Intuitif

Lain dengan Flex Window, di mana Flex Mode merupakan antarmuka yang sering kali di temukan oleh para pengguna pada saat layar utama dari handphone tidak di buka secara sepenuhnya. Dalam hal tersebut maka layar dibuka 75 hingga dengan 115 derajat saja.

Jelasnya lagi, ketika Flex Mode aktif, layar akan terbagi menjadi 2 bagian berdasarkan dari fungsinya masing-masing. Untuk layar bagian atas berfungsi sebagai penampil konten. Sementara untuk layar bagian bawah yaitu berfungsi sebagai kontroler.

Terdapat beberapa aplikasi yang telah di optimalkan dengan Flex Mode. Misalnya yaitu YouTube. Ketika kalian memutar video di YouTube dengan menggunakan Flex Mode. Maka bagian layar atas akan tetap menampilkan konten tanpa adanya gangguan.

Sedangkan, kalian di sini dapat melakukan banyak hal dengan layar pada bagian bawahnya. Contohnya, pada saat membaca dan membalas komentar, meningkatkan kecerahan, serta juga mengatur volume. Terdapat juga tombol play, next, forward dan backward yang dapat di akses. Bahkan, juga kalian bisa melakukan screenshot lewat layar pada bagian bawah.

Jadi seperti itu kiranya Keunggulan Samsung Galaxy Z Flip 5 5G, Spesifikasi Paling Keren di Tahun 2024. Semoga informasi ini bermanfaat!

 

You may also like

1 comment

Cara Rakit PC Komputer Dan Komponen Dasar Pada Komputer ,Wajib Pahami  29/05/2024 - 8:32 AM

[…] Baca Juga : Keunggulan Samsung Galaxy Z Flip 5 5G, Spesifikasi Paling Keren di Tahun 2024 […]

Reply

Leave a Comment

About Us

TempatNiaga memberikan informasi teknologi digital terkini yang membahas tips dan trik seputar smartphone dan komputer serta
berita terbaru setiap hari.

Terms and Conditions

Privacy & Policy

Copyright @ 2024 TempatNiaga. All right reserved